Intensitas hujan yang cukup tinggi mengakibatkan terjadi banjir dan tanah longsor serta material longsor sampai menutupi badan jalan.
Menyikapi peristiwa itu, Danramil 04/Sikakap, Kodim 0319/Mentawai, Kapten Czi Masri bersama Babinsa, lakukan karya bakti pembersihan material longsor yang melibatkan anggota Satgas Pamputer, Kepala Desa serta Staf, Damkar Sikakap dan Masyarakat.
“Karya bakti pembersihan material longsor ini kita lakukan secara gotong royong bersama lapisan masyarakat” sebut Danramil, Selasa (28/1/2025).
Tak hanya itu pembersihan material longsor, pihaknya juga mendatangkan satu unit alat berat berupa excavator mini untuk memindahkan material yang menutupi badan jalan.
Selain menggunakan alat berat, pembersihan juga di lakukan secara manual di bantu anggota TNI dan masyarakat, ujarnya.
“Kita berharap pembersihan material longsor segera teratasi, sehingga aktivitas masyarakat yang melewati jalan di perikanan bisa kembali normal” ujarnya, (Ers).